Daya Minimal Penggunaan Ice Cube Machine Bisa 900 Watt

Mesin pembuat bongkahan es batu atau sering disebut dengan ice cube machine merupakan sebuah inovasi mudah dan praktis dalam melengkapi usaha kuliner Anda. Dengan alat cetak es batu bentuk gelondong atau kotak bisa muat hingga puluhan kilo es dan tinggal dibekukan saja. 

Berapakah Daya Listrik Minimal Untuk Menjalankan Ice Cube Machine? 

Mesin cetak es tersedia dalam berbagai seri yang mana setiap serinya mengedepankan spesifikasi. Daya minimal yang dibutuhkan untuk menjalankan mesin cetak es adalah 460 watt artinya jika di rumah Anda memakai daya 900 watt masih bisa berjalan dengan baik. Mesin cetak es yang muatan kapasitasnya besar (35 kg es cetak) setidaknya butuh daya di atas 900 watt. 

Ada juga mesin cetak es yang memakai daya 1200 watt yang mana listrik dengan daya 1300 watt masih bisa menjalankan alat tersebut dengan catatan semua komponen listrik dimatikan.

Mengapa Ada Ragam Tipe Dari Ice Machine? 

Hal tersebut menjawab sebuah kebutuhan dari pelanggan dimana jumlah es yang ada dipasaran mencakup kapasitas yang sangat besar. Ice cube machine seri minimalis masuk dalam kategori berat es 25 hingga 35 kg yang mungkin kebutuhan pasarnya hanya segitu saja. 

Namun, berbeda jika kebutuhan pasarnya seperti restoran tentu butuh alat cetak es yang serinya lebih tinggi dengan berat mencapai 120 kg lebih untuk sekali cetak.

Harga Relevan Dari Ice Machine? 

Banyak toko yang menawarkan harga murah dari alat cetak es Rp. 3 juta dengan spesifikasi yang sangat lengkap. Hati-hati dengan tawaran tersebut karena harga mesin cetak es baru relevan di atas Rp. 5 juta yang asli. Kemungkinan alat cetak es yang harganya di bawah harga relevan adalah sebuah mesin baru yang muatan pakainya hanya sementara saja. 

Mesin pembuat es balok atau gelondongan kecil bisa Anda cek harganya dengan harga toko fisik atau distributor. Selisih yang ada sekitar Rp. 150 ribu hingga Rp. 250 ribu untuk semua seri mesin. 

Bertahan Berapa Lamakah Ice Cube Machine?

Masa tahan ice cube machine tergantung dari frekuensi penggunaan dan perawatan. Untuk penggunaan sehari 24 jam sebanyak 3 kali cetak maka kemungkinan masa tahannya bisa lebih dari 10 tahun. Setiap 1 bulan sekali bisa dilakukan pengecekan kualitas mesin cetaknya sehingga ada kendala apapun bisa segera diatasi.

Gejala gangguan mesin cetak akan mulai tampak setelah masa pakai 1,5 tahun dimana Anda mulai harus lebih detail memerhatikan faktor lain yang bisa mengganggu kualitas mesin.

Alat cetak es balok atau ice cube machine sangat membantu Anda dalam menyediakan es batu balok dalam jumlah banyak dalam waktu tak lebih dari 2 jam. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *